Breaking News

Pramuka Pandega Garuda

Syarat Pramuka Pandega Garuda

Seorang Pramuka Pandega ditetapkan sebagai Pramuka Pandega Garuda jika telah memenuhi syarat,

  1. Memahami dan dapat menjelaskan dengan baik UUD RI 1945
  2. Menjadi contoh yang baik dalam Gerakan Pramuka di rumah, di sekolah/perguruan tinggi, di tempat kerja, dan di masyarakat
  3. Sekurang-kurangnya telah mengikuti tiga kali acara yang dipilihnya antara lain,
    • Pertemuan Pramuka Penegak dan Pandega di tingkat Ranting, Cabang, Daerah, Nasional, atau Internasional
    • Perkemahan Wirakarya, perkemahan salah satu Satuan Karya Pramuka (Saka), atau perkemahan bakti sekurang-kurangnya di tingkat Cabang.
    • Integrasi masyarakat, atau pembuatan proyek-proyek kegiatan
  4. Pernah membuat perencanaan, persiapan, pelaksanaan, pengawasan dan penilaian dari kegiatan Pramuka Siaga, Pramuka Penggalang, dan Pramuka Penegak.
  5. Aktif membantu pembina di Gugusdepan
  6. Dapat mengoperasikan komputer dan memanfaatkan teknologi informasi internet
  7. Secara aktif menggunakan salah satu bahasa international

No comments